Jasa Penerjemah Tersumpah | Mediamaz X STBA JIA

terjemahan bahasa indonesia ke bahasa jepang

Ingin Bekerja di Jepang? Periksa Kualifikasi Kamu Dulu, Yuk!

Jepang sudah terbuka untuk menerima warga asing yang ingin bekerja secara profesional. Selain kesiapan mental dan fisik, kamu juga perlu mengasah kemampuan yang dibutuhkan. Karena prosesnya cukup panjang dan menguras tenaga. 

Akan tetapi, paling penting adalah kamu punya kemampuan terjemahan bahasa Indonesia ke bahasa Jepang. Jadi, latihlah kemampuan bahasa kamu agar aktivitas komunikasi berjalan lancar. 

Syarat Penting Agar Bisa Bekerja di Jepang

Apa alasan kamu memilih untuk bekerja di Jepang? Sebagian orang berpendapat bahwa peluang karir sangat luas dan seimbang dengan pendapatan. Tak hanya itu, ada juga yang merasa cocok dengan budaya kerja di Jepang yang sangat disiplin. 

Tidak jarang juga, perusahaan di Jepang memperhatikan kebutuhan pekerjanya. Mulai dari disediakan tempat tinggal, tunjungan, fasilitas perlindungan kerja, bahkan diberikan kendaraan agar akses mudah ke tempat kerja. 

Semua dapat dijalani jika kamu punya keinginan kuat. Karena kamu akan merasakan berbagai keuntungan seperti punya tabungan masa depan, kemampuan tertentu berkembang cepat, jangkauan relasi yang luas, dan pengalaman tinggal di negeri asing. 

Oleh karena itu, mulailah fokus mempersiapkan diri untuk bekerja di Jepang. Berikut yang harus kamu persiapkan, yaitu:

1. Mengembangkan Kemampuan Bahasa Jepang

Banyak perusahaan di Jepang yang mengharuskan karyawannya untuk bisa berkomunikasi menggunakan bahasa Jepang. Walaupun tidak jarang juga ada beberapa perusahaan internasional yang mungkin berbahasa Inggris. 

Oleh karena itu, kamu akan diminta untuk lulus ujian Japanese Language Proficiency Test (JLPT). Tes ini terdiri dari tingkatan N5 hingga N1. Terutama kamu adalah warga Indonesia, hal ini memungkinkan kamu bisa melakukan terjemahan dari bahasa Indonesia ke bahasa Jepang. Ini rinciannya:

  • N5-N4: Memahami penggunaan bahasa Jepang dasar
  • N3: Memahami penggunaan bahasa Jepang lebih banyak, mungkin melampaui sedikit dari dasar
  • N2: Sudah memahami bahasa Jepang sehari-hari dalam konteks tertentu
  • N1: Sudah memahami penuh penggunaan bahasa Jepang untuk berbagai konteks (mahir). 

Biasanya, perusahaan akan mewajibkan kamu mencapai tingkatan tertentu seperti N4 hingga N1. Karena semakin kamu menguasai bahasa Jepang, maka semakin besar peluang mendapatkan pekerjaan. 

2. Kualifikasi dan Tingkat Pendidikan

Setiap perusahaan memiliki standar tertentu, tergantung pada jenis pekerjaan dan visa yang kamu ajukan. Berikut tingkat pendidikan dan posisi pekerjaan yang biasanya dibutuhkan:

  • Lulusan SMK/SMA: Program magang dan pekerjaan dalam sektor tertentu seperti pelayanan, manufaktur, dan konstruksi
  • Sarjana/Diploma: Peluang lebih besar dan bisa bekerja di sektor manapun. Bisa berpotensi dapat posisi profesional
  • Pascasarjana: Bisa mendapatkan posisi lebih tinggi atau bekerja di bidang pengembangan dan penelitian

Untuk membuktikan bahwa kamu merupakan lulusan yang sesuai kualifikasi, kamu bisa menggunakan ijazah dan sertifikat bidang tertentu seperti IT, keuangan, atau teknik. Tujuannya agar perusahaan menjadi lebih percaya dan nilai tambah untuk kamu. 

3. Kondisi Kesehatan

Pemerintah Jepang sangat memperdulikan kesehatan calon pekerja asingnya. Itulah mengapa, kamu akan diminta untuk ikut pemeriksaan kesehatan secara menyeluruh. Hal ini sangat penting agar perusahaan tau apakah kamu sehat jasmani dan bebas dari penyakit.

Berikut daftar pemeriksaan yang wajib dijalani:

  • Tes pendengaran dan penglihatan
  • Tes darah
  • Tes urin
  • Tekanan darah
  • Kesehatan mental
  • Rontgen dada

Usahakan untuk melakukan pemeriksaan di klinik kesehatan atau rumah sakit yang diakui Kedutaan Jepang di Indonesia. 

4. Jenis Visa Kerja

Sebagai warga asing yang akan datang dan bekerja di luar negeri, maka kamu butuh izin seperti paspor dan visa. Visa memiliki spesifikasi, seperti:

  • Visa Pekerja Keterampilan spesifik (SSW – Specified Skilled Worker)
  • Visa Highly Skilled Professional
  • Visa Pelatihan Teknis (Technical Intern Training)
  • Visa Engineer/International Services/Specialist in Humanities

Setiap spesifikasi visa mempunyai persyaratan dan prosedur pengajuan yang berbeda. Jadi, visa diberikan tergantung penerimaan dan jenis pekerjaan kamu. Ada beberapa persyaratan yang wajib pakai jasa terjemahan dari bahasa Indonesia ke bahasa jepang seperti visa, akta kelahiran, ijazah, dan dokumen berkekuatan hukum lainnya dengan jasa penerjemah tersumpah

Dimana Peluang Kerja di Jepang yang Bisa Kamu Coba?

Untuk mendapatkan pekerjaan di Jepang, kamu bisa mendapatkan informasi lengkap melalui beberapa jalur ini:

1. Technical Intern Training Program (Magang)

Inilah persyaratan umum yang mungkin sesuai dengan kualifikasi kamu, yaitu:

  • Peserta berusia 18-30 tahun
  • Pendidikan minimal lulusan SMA/SMK atau sederajat
  • Tingkat kemampuan terjemahan bahasa Indonesia ke bahasa Jepang minimal JLPT N4
  • Bidang kerja konstruksi, pertanian, manufaktur, perikanan, dan perawatan lansia. 
  • Durasi magang 3-5 tahun

Kamu bisa menemukan program magang melalui Kemnaker (Kementerian Ketenagakerjaan) yang bekerjasama dengan IM Japan (International Manpower Development Organization). Selain itu, bisa juga dari Lembaga Pelatihan Kerja yang sudah punya izin sebagai Sending Organization (SO). 

Baik program dari Pemerintah Indonesia atau swasta, tetap memiliki kelebihan dan kekurangan. Jika pemerintah, kamu lebih terjamin aman, terjangkau karena adanya subsidi, dan dapat pelatihan. Namun, persaingan cukup ketat dan pendaftaran hanya dibuka sekali dalam setahun. 

Sedangkan, program swasta lebih cepat diterima, pilihan bidang kerja dan lokasi penempatan beragam, dan pendaftaran lebih fleksibel. Akan tetapi, biaya yang kamu keluarkan lebih tinggi dan harus mencari lembaga yang terpercaya, izin resmi agar terhindar dari penipuan. 

2. Visa Pekerja

Diperkenalkan Pemerintah Jepang untuk mengatasi kekurangan tenaga kerja di beberaoa sektor industri di Jepang. Cocok untuk kamu yang skill atau spesifikasi tertentu seperti SSW (Specified Skilled Worker):

  • SSW tipe 1: Durasi 5 tahun, nilai bahasa minimal JLPT N4 atau N5. 
  • SSW tipe 2: Durasi kerja bisa diperpanjang, punya pengalaman kerja dan keterampilan tinggi. 

Visa SSW tersedia untuk 14 sektor industri, seperti:

  • Perawatan lansia
  • Industri material
  • Industri mesin industri
  • Akomodasi
  • Perikanan
  • Makanan dan minuman
  • Penerbangan, dan 7 bidang lainnya

3. Jalur Pendidikan

Selain mencari secara mandiri, kamu juga bisa mendapatkan pekerjaan di Jepang melalui jalur pendidikan khususnya lulusan universitas Jepang. Berikut tahapan umumnya: 

  • Belajar bahasa Jepang di Indonesia untuk mencapai level JLPT N4 atau N3
  • Daftarkan diri ke sekolah bahasa Jepang untuk belajar terjemahan, khususnya kamu yang berbicara dalam bahasa Indonesia. Program ini berlangsung 1-2 tahun. 
  • Sedang melanjutkan pendidikan di universitas atau sekolah vokasi di Jepang. 
  • Jika sudah lulus, manfaatkan visa pencari kerja untuk mencari pekerjaan. 

Urus Terjemahan Persyaratan Visa Kerja Kamu di Mediamaz TS!

Sambil mempersiapkan diri, kesehatan, mental, kualifikasi, dan biaya, kamu juga harus persiapkan pengajuan visa kerja. Mulai dari terjemahan bahasa Indonesia ke bahasa Jepang untuk ijazah, KTP, KK, Akta Kelahiran, Akta Nikah, dan Surat Rekomendasi. Pastikan untuk menggunakan jasa penerjemah tersumpah yang berkualitas. 

Tujuannya agar hasil terjemahan akurat, aman, dan sesuai dengan ketentuan administrasi Pemerintah Indonesia dan Jepang. Jadi, pengajuan visa kerja kamu cepat selesai dan minim kesalahan. 

Konsultasi dan hubungi jasa penerjemah tersumpah Mediamaz TS sekarang juga!

Scroll to Top
sbobet